Anggota Dewan Pers, Ketua Komisi Pengaduan dan Penegakan Etika Pers Dewan Pers

image

YADI HENDRIANA

Anggota Dewan Pers, Ketua Komisi Pengaduan dan Penegakan Etika Pers

Menjabat sebagai Anggota Dewan Pers, Ketua Komisi Pengaduan dan Penegakan Etika Pers Periode 2022 - 2025

Yadi Hendriana, yang mewakili unsur wartawan, terpilih menjadi Anggota Dewan Pers merangkap Ketua Komisi Pengaduan dan Penegakan Etika Pers pada Periode 2022 - 2025. Pria kelahiran Ciamis tahun 1975 ini menjabat sebagai Direktur Pemberitaan MNC Portal Indonesia. Yadi berkarier di MNC Group sejak 2004 dan pernah menjabat beberapa posisi eksekutif, antara lain News Producer Global TV (2004 – 2005), Executive Producer News Global TV (2005 – 2006), News Gathering & Production Head Global TV (2006 – 2007), Wakil Pemimpin Redaksi Global TV (2007 – 2013), Pemimpin Redaksi MNCTV (2013 – 2017), dan Deputy News Director dan Pemimpin Redaksi iNews (2017 – 2020). Ia berturut-turut menjadi Ketua Umum IJTI pada periode 2012 - 2016 dan 2017 - 2021. Yadi meraih gelar Sarjana Ilmu Sosial pada tahun 1998 dan program S2 Ilmu Politik pada tahun 2019 di Universitàs Diponegoro, Semarang. Saat ini Yadi sedang menyelesaikan pendidikan S3 Ilmu Komunikasi di Universitàs Padjajaran, Bandung
Kembali